web analytics

Khusus Untuk Prodi Tertentu; UIN Suska Riau Akhirnya Buka SPMB Jalur Tulis Mandiri Tahap II

uin-suska.ac.id -Setelah melalui enam Jalur Seleksi Penerimaan Mahasiswa Baru (SPMB) UIN Suska Riau, ada beberapa fenomena  yang ditemukan. Dimana pada Prodi-prodi tertentu, khususnya Prodi Umum, peminat sangat melimpah, bahkan jauh melebihi kuota. Namun berbeda pada Prodi-prodi lainnya khususnya prodi agama dan progam D3, malah kuota nya masih banyak tak terpenuhi.

 Saat hal ini coba dikonfirmasikan ke Rektor UIN Suska Riau, Prof Dr H Munzir Hitami, MA  Senin (13/7/2015), beliau mengatakan boleh jadi ini salah satu indikasi pergeseran pandangan masyarakat. Masyarakat cenderung tak lagi menyadari betapa perlu dan pentingnya ulama di tengah masyarakat. Sehingga prodi-prodi yang terkait untuk mencetak para ulama, malah kurang diminati.

            Namun demikian UIN Suska Riau, coba menawarkan kembali prodi-prodi agama ini ke tengah masyarakat.  Hal itu seiring masih banyaknya permintaan masyarakat agar UIN Suska Riau kembali membuka SPMB. “maka mulai Selasa (14/7/2015) nanti, berdasarkan kesepakatan pimpinan, kita  kembali akan membuka pendaftaran mahasiswa baru ujian tulis jalur Mandiri tahap II”, Ungkap Munzir Hitami.  Pembukaan ini khusus untuk prodi-prodi agama yang terkait untuk mencetak para ulama dan program D3.

            Seperti  diungkapkan Kepala Bagian Akademik UIN Suska Riau, Rina Yeni, S.Sos saat ditemui diruang kerjanya, ada tiga fakultas yang kembali akan membuka SPMB Ujian Tulis Jalur Mandiri Tahap II ini. Pertama Fakultas Ushuluddin, dengan prodi Ilmu Aqidah, Perbandingan Agama dan Ilmu Al-Qur’an dan Tafsir.

Selanjutnya Fakultas Dakwah dan Ilmu Komunikasi, dengan prodi Pengembangan masyarakat Islam, Bimbingan dan Penyuluhan Islam dan Manajemen Dakwah. Terakhir Fakultas Ekonomi dan Ilmu Sosial dengan prodi D3 Manajemen Perusahaan, D3 Akuntansi dan D3 Perpajakan.

Pembayaran uang pendaftaran bisa dilakukan di Bank Syariah Mandiri, mulai 14 s.d 31 Juli 2015. Pendaftaran online 14 Juli s.d 1 Agustus 2015. Di laman http://pmb.uin-suska.ac.id.  Sedangkan pelaksanaan ujian  5 Agustus 2015 dan pengumuman kelulusan 11 Agustus 2015. Demikian dikatakan Rina.

pengumuman hasil ujian Mandiri Jalur CAT 2015 dapat dilihat di laman http://pmb.uin-suska.ac.id/pengumumanpmb/ yang dijadwalkan dapat diakses Rabu (29/7/2015) sekitar pukul 17.00 WIB

Penulis: Suardi

(Tim liputan Suska News: Donny, Azmi, PTIPD)

redaksi@uin-suska.ac.id “

Leave a Reply