web analytics

KULIAH UMUM FTK UIN SUSKA RIAU : KHAZANAH KEAGAMAAN NUSANTARA UNTUK MODERASI BERAGAMA

uin-suska.ac.id kuliah umum Fakultas Tarbiyah dan Keguruan (FTK) UIN Suka Riau agak sedikit terlambat dari biasanya. Kegitan yang seharusnya di lakukan pada awal pekuliahan atau awal semester tapi baru di lakukan sekarang akibat situasi pandemi yang terjadi hingga saat ini. Kuliah umum FTK di laksanakan kamis (03/12/2020) dilakukan secara virtual dengan tema ‘Khazanah Keagamaan Nusantara Untuk Moderasi Beragama dengan narasumber Prof. Dr. Arskal Salim , GP, MA Kepala Pusat litbang Lektur , Khazanah Keagamaan , dan Manajemen Organisasi Badan Litbang dan Diklat Kementrian Agama RI.

IMG-20201203-WA0019 IMG-20201203-WA0015

Dekan FTK Dr. H. Muhammad Syaifuddin, S.Ag, M.Ag dalam arahannya ‘Saya mengucapakan selamat datang dan selamat bergabung kepada mahasiswa baru UIN Suska Riau di fakultas yang mencetak calon pendidik dan tenaga kependidikan, saya berharap mahasiswa baru yang sudah bergabung ini mari kita junjung tinggi nilai ketarbiyahan, nilai-nilai kependidikan yang mengedepankan akhlakhul kharimah dan uswatun hasanah, yang akan anda alami selama masa 4- 5 tahun yang akan datang” ucap dekan FTK .

WhatsApp Image 2020-12-03 at 15.58.16 IMG-20201203-WA0027

Pada kesempatan yang sama kepala dinas Pendidikan Provinsi Riau yang di wakili oleh Sekretaris Dinas Pendidikan Provinsi Riau Dr. Eng. Yusri Raul S.Pd. MT. juga memberikan sambutan dalam acara kuliah umum FTK ini “ Kegiatan dinas pendidikan provinsi Riau dalam rangka meningkatkan mutu SDM ( Sumber daya Manusia ) kepada mahasiswa diantaranya pemberian beasiswa pada perguruan tinggi dalam dan luar provinsi Riau (Beasiswa bagi mahasiswa berprestasi ), Pemberian beasiswa Bidik Misi ( Beasiswa bagi mahasiswa dari keluarga kurang mampu). Beasiswa bagi tenaga pendidik  ( beasiswa bagi guru PNS dalam bentuk tugas belajar)”. Itulah salah satu bentuk tanggung jawab dan kepedulian pemerintah provinsi untuk mendukung pendidikan di perguruan tinggi ‘ ujar Eng. Yusri dalam sambutanya.

Kuliah Umum FTK secara virtual ini di buka langsung oleh Plt. Rektor UIN Suska Riau Prof. Dr. Suyitno, M.Ag yang dalam sambutanya mengatakan “Tema kali ini sangat menarik untuk kontribusinya dalam moderasi beragama yang dalam konteks kementrian agama salah satunya adalah mengusung Islam rahmatan lil ‘alamin sebagai isu publik yang harus di bangun dalam kehidupan kita berbangsa dan bernegara dan saya percaya jika itu kita usung menjadi isu yang penting baik di dunia pendidikan bahkan di pemerintah provinsi dan di seluruh jajaran , dan jika kita punya persepsi dan visi yang sama, saya pastikan keharmonian kita dalam kehidupan berbangsa dan bernegara akan semakin kuat dan besinergi dan tentu saja akan mebesarkan bangsa yang kita cintai ini. Di kementrian agama lewat direktorat Diktis sudah lama mengusung isu moderasi beragama. Sebanyak 18 PTKIN yang termasuk UIN Riau yang akan merilis dan melaunching penting nya moderasi beragama dan tentu saja webinar hari ini akan memperkaya rencana launching UIN Suska Riau’ jelas Plt Rektor.

IMG-20201203-WA0016 IMG-20201203-WA0021

Prof. Dr. Arskal Salim , GP, MA Kepala Pusat ltbang Lektur , Khazanah Keagamaan , dan Manajemen Organisasi Badan Litbang dan Diklat Kementrian Agama RI selaku narasumber kuliah umum mengatakan “ Dalam tema ini ada dua hal yang penting yang ingin saya sampaikan yang pertama adalah moderasi beragama dan yang kedua adalah khazanah keagamaan. Moderasi berasal dari bahasa latin yang berarti tengah yang berada di dua pola jadi jika di sebut moderasi beragama ini adalah cara beragama jalan tengah yang menjalankan agama tidak dengan cara extreme dan tidak melonggar-longgarkan pula dan orang yang mempraktekkan jalan tengah itu di sebut moderat. Selanjutnya adalah kazanah keagamaan merupakan esensi peribadatan dari agama dan moderasi beragama menjaga esesnsi dari keragaman beragama jadi semua agama ini di harapkan dapat menemukan sikap moderasi beragama’ tegas Arskal dalam paparnnya. Dengan adanya kuliah umum ini bisa memberikan pengetahuan kepada mahasiswa baru dan dapat menjalankan kehidupan moderasi beragama agar tercipta kerukunan antar sesama umat beragama.

IMG-20201203-WA0020 IMG-20201203-WA0027 IMG-20201203-WA0017

Penulis          : Sukmawati

Fhotografer  : Lasma Sari

Editor            : M. Huzaini