web analytics

FAKULTAS SAINS DAN TEKNOLOGI AWALI KOLABORASI DENGAN DUA FAKULTAS UNIVERSITAS ANDALAS

uin-suska.ac.id Lawatan Fakultas Sains dan Teknologi (FST) Universitas Islam Negeri (UIN) Sultan Syarif Kasim (Suska) Riau ke Padang, 9-11 November 2021, berbuah dua Nota Kesepakatan atau memorandum of agreement (MOA) sekaligus. Dua MOA telah ditandatangani dengan Fakultas Teknologi Informasi (FTI) dan Fakultas Teknik (FT) Universitas Andalas (UNAND).

Rombongan FST yang dipimpin Dekan Dr. Hartono BA, M.Pd, pertama diterima oleh Dekan FTI, Dr. Ahmad Syafruddin I, Wakil Dekan I Dr. Eng. Rahmadi Kurnia, ST., MT, dan Wakil Dekan II Hasdi Putra, MT. di Kampus Unand Limau Manis, Padang. Fokus kerjasama, sebagaimana disampaikan Dekan FTI, adalah pelaksanaan Tri Darma Perguruan Tinggi antara Jurusan Sistem Informasi, Teknik Komputer, dan Informatika FTI UNAND dengan Teknik Informatika dan Sistem Informasi FST UIN Suska. Dekan FST UIN Suska Riau menyampaikan contoh program kerjasama yang akan dilaksanakan kedua pihak adalah pertukaran pengajar dan melaksanakan konferensi ilmiah bersama.

Wakil Dekan III FST UIN Suska Riau Dr. Kunaifi, ST., PgDipEnST., M.Sc. menambahkan, bahwa FST UIN Suska Riau sebelumnya telah bekerjasama secara produktif dengan pemerintah daerah, BUMN, universitas dalam dan luar negeri, dan lembaga-lembaga internasional. Diharapkan MOA dengan FTI UNAND akan melahirkan program kerjasama yang sama produktifnya dengan kerjasama-kerjasama terdahulu. Ketua Jurusan Teknik Informatika (TIF) FST Iwan Iskandar, S.T., M.T. menyampaikan bahwa dalam usianya yang sudah 20 tahun, TIF FST dapat berkontribusi aktif supaya kedua pihak dapat saling memperkuat dalam bidang keilmuwan yang mirip.

Selepas penandatangan MOA dengan FTI, rombongan FST UIN Suska Riau memenuhi undangan FT UNAND. Dekan FT UNAND, Prof. Ikhwana Elfitri, Ph.D., bersama Wakil Dekan II Dr. Eng. Eka Satria dan Wakil Dekan III Dr. Eng. Slamet Raharjo menerima rombongan FST UIN Suska Riau dengan hangat. Dalam sesi diskusi, Ketua Jurusan Teknik Elektro (TE) FST Dr. Zulfatri Aini, S.T., M.T. menyampaikan bahwa pihaknya ingin belajar dari FT UNAND tentang strategi dalam meraih akreditasi internasional. Sekretaris Jurusan Teknik Elektro FST Sutoyo, S.T., M.T., mengangkat rencana studi doktoral dosen-dosen TE yang salah satunya dapat dilaksanakan di FT UNAND. Hal senada disampaikan oleh Ketua Jurusan Teknik Industri Misra Hartati, S.T., M.T.

Penulis : Humas
Photografer : Humas
Editor : kasubbag Humas