uin-suska.ac.id Pusat Bahasa Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau (PB UIN SUSKA RIAU) menyelenggarakan pelatihan sekaligus mengadakan Test of English as A Foreign Language (TOEFL) internasional bagi dosen UIN Suska Riau. Pelatihan berlangsung di Meeting Room hotel Royal Asnof Pekanbaru, 15-19 November 2021.
Pelatihan TOEFL internasional bagi dosen UIN Suska Riau diikuti sebabanyak 20 orang dosen yang berasal dari delapan fakultas di UIN Suska Riau ditambah 3 orang dari eksternal UIN Suska Riau. PB UIN Suska Riau menyelenggarakan pelatihan TOEFL internasional ini dengan tujuan memberikan fasilitas kepada dosen yang ingin mengupgrade skill keilmuan ke jenjang pendidikan doktoral yang salah satu syaratnya harus memiliki sertifikan TOEFL internasional dengan score diatas 500.
Pelatihan TOEFL internasional bagi dosen UIN Suska Riau dibuka secara resmi oleh Ketua PB UIN Suska Riau Bapak Drs. H. Promadi., M.A P.h.D. Dalam sambutannya beliau menyampaikan bahwa “ Di era 5.0 pada saat sekarang ini seorang dosen harus mampu secara kontinyiu untuk mengupgrade skill keilmuan yang dimiliki. Upgrade skill keilmuan salah satunya dapat dilakukan dengan menempuh pendidikan S3 baik diluar maupun didalam negeri. PB UIN Suska Riau memfasilitasi upgrade skill bagi dosen UIN Suska Riau yang berencana menempuh pendidikan doktoral ke luar negeri dimana salah satu persyaratannya harus memiliki sertifikat TOEFL internasional dengan skor diatas 500” Ujarnya.
Selain itu ketua PB UIN Suska Riau juga menyampaikan pesan dari rektor UIN Suska Riau Prof. Dr. Khairunnas., M.Ag bahwa “ Syarat mutlak dalam transformasi UIN Suska Riau yang gemilang dan terbilang dimasa yang akan datang, saat ini seorang dosen wajib menempuh pendidikan doktoral serta mampu menguasai kecakapan dalam penggunaan bahasa asing yang baik” tambahnya
Selaku narasumber dalam memberikan pelatihan TOEFL internasional dihari pertama ini yakni Dr. Dodi Settiawan, M.Pd dan Didin Nuruddin Hidayat, MA-TESOL, P.hD dan sebagai Academic Vocabulary Dev di hari pertama ini yakni Robi Kurniawan, S.Pd, MA. Pelatihan di hari pertama ini para pembicara akan menguraikan kiat-kiat dan strategi yang efektif dalam mengerjakan TOEFL dan mendapatkan skor tinggi diatas 500.
Penulis : Mukhtarsyah., S.Hi
Fotografer: Sukmawati
Editor : Kasubag Humas