uin-suska.ac.id Fakultas Pertanian dan Peternakan (FPP) UIN Suska Riau adalah sebuah sistem informasi atau program untuk mendukung pengelolaan kegiatan praktikum mahasiswa. Rencangan program ini disosialisasikan di sampaikan pada hari Jum’at (09/06/2023) di Ruang rapat pimpinan dan dipimpin langsung oleh kabag Tata Usaha fakultas oleh Dekan FPP Dr. Arsyadi Ali, S.Pt, M.Agr.Sc. Program ini dirancang oleh kepala Bagian Tata Usaha Sukmaleta, S.sos dan tim yang didukung oleh seluruh pimpinan dan kepala laboratorium fakultas Pertanian dan peternakan UIN Suska Riau.
Dalam sambutannya Dr. Arsyadi Ali, S.Pt, M.Agr.Sc sebagai Dekan FPP menyampaikan akan selalu mendukung semua proses pelaksanaan aksi perubahan atas nama Sukmaleta, S.Sos dengan judul Sistem informasi Pengelolaan Bahan Praktikum yang disingkat dengan SIPBTIK dan kami akan membantu segala sesuatu terkait dengan percepatan system informasi ini, karena hal ini sangat diperlukan oleh Fakultas Pertanian dan Peternakan UIN Suska Riau untuk menunjang kegiatan-kegiatan penyediaan bahan-bahan dan pelaksanaan praktikum. Harapan semoga Sup-Batik segera dapat terwujudkan dan menjadi aplikasi yang bermanfaat bagi Fakultas Pertanian dan Peternakan UIN Suska Riau.
Hal senada juga disampaikan oleh Kepala Lab. Nutrisi dan Teknologi Pakan Jepri Juliantoni, S.Pt., M.P.