Post Views: 2,917
uin-suska.ac.id Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN Sultan Syarif Kasim Riau kembali mengukuhkan sebanyak 194 peserta lulusan guru profesional pada Prodi Pendidikan Profesi Guru (PPG) dalam Jabatan Batch 2 tahun 2023 secara Online dan Offline yang bertempat Hotel Grand Suka Pekanbaru, Minggu, 21/01/2024.
Hadir dalam kesempatan ini Rektor UIN Sultan Syarif Kasim Riau Prof. Dr. H. Hairunnas, M.Ag, Kepala Biro AUPK Dr. H. A Munir. MA, Dekan Fakultas Tarbiyah dan Keguruan Dr. Kadar,M.Ag, Dekan Fakultas Psikologi Dr. Kusnadi, M.Pd. I, WD 1, 2 dan 3 Fakultas Tarbiyah dan Keguruan, Ketua Prodi PPG Dr. Hj Andi Murniati, M.Pd, dan Sekretaris Prodi PPG Pangoloan Sulaeman, S.Pd., M.Si.
Dalam sambutannya Rektor UIN Sultan Syarif Kasim Riau menyampaikan bahwa pengukuhan ini bermakna bermartabat untuk bangsa dan negara ketika kita termanfaatkan secara baik oleh seluruh peserta didik yang kita ajarkan dan kemudian mereka menjadi sosok profil orang yang melampaui kadarnya daripada apa yang kita miliki, Ucap rektor.
Selanjutnya beliau menyampaikan, seorang guru yang sukses bukan hanya melahirkan guru tetapi melahirkan sosok tulen sebagai orang yang bermanfaat bagi dunia dan bagi dirinya sendiri, inilah yang paling penting, oleh karena itu kebahagiaan tidak boleh surut kebahagiaan harus terus paripurna dengan memberikan manfaat yang luar biasa.
Sementara itu dalam pengukuhan ini dihadiri langsung oleh Sekretaris Daerah Kota Dumai H. Indra Gunawan, M.Si menyampaikan “Saya mengucapkan terimakasih kepada UIN Sultan Syarif Kasim Riau atas kolaborasi dengan Pemerintah Kota Dumai dalam meningkatkan kapabilitas guru Agama di kota kami, kita maklumi bahwa keberadaan profesi guru dalam jabatan Pendidikan Agama Islam di kota Dumai sungguh merupakan hikmat yang tiada tanding, merekalah pahlawan Pendidikan sejati, tanpa dedikasi guru Pendidikan Agama entah kemana hendak dibawa kemuliaan dan kejayaan Islam kedepan, Ucap Sekda Kota Dumai tersebut. Lebih lanjut beliau menyampaikan ucapan tahniah kepada 60 orang dari Kota Dumai yang telah mengikuti pelatihan dan sampai hari pengukuhan” tuturnya.
Sebelumnya, Dekan Fakultas Tarbiyah dan Keguruan Dr. Kadar.M.Ag dalam sambutannya menyampaikan bahwa jumlah lulusan PPG yang dikukuhkan pada Batch 2 kali ini berjumlah sebanyak 194 orang, dengan rincian sebanyak 174 orang mengikuti secara langsung dan 20 orang mengikuti secara Daring melalui aplikazi Zoom. (L/R)