web analytics

Dosen Fakultas Ushuluddin UIN Suska Riau menjadi Presenter pada Seminar Internasional Hadis Virtual IAIN Kudus

uin-suska.ac.id Tiga orang dosen Fakultas Ushuluddin UIN Suska Riau yang terdiri dari; Dr. H. Johar Arifin, Lc., MA; Afriadi Putra, S.Th.I., M.Hum dan Helmi Candra, M.Ag menjadi presenter pada Seminar Internasional Hadis Virtual yang ditaja oleh Prodi Ilmu Hadis Institut Agama Islam Negeri Kudus, Jawa Tengah dengan mengangkat tema “Establishing Moderation of Qur’an and Hadith to Challenge Post-Truth Era”. Seminar Internasional Virtual tersebut diadakan pada hari Kamis, 15 Oktober 2020 melalui aplikasi ZOOM.

IMG-20201016-WA0005

Pada seminar virtual itu mereka mempresentasikan artikel dengan judul “Pengaruh Politik terhadap Konsep Kesahihan Hadis Syiah dan Sunni”. Penelitian ini memaparkan tentang bagaimana pengaruh politik Syiah dan Sunni terhadap konsep kesahihan hadis. Hasil kajian ini menyimpulkan bahwa Syi’ah imamiyah dengan konsep kepemimpinannya yang ekslusif, hanya menerima hadis yang diriwayatkan dari para imam ma’sum sanadnya bersambung kepada Imam al-Ma’sum diriwayatkan oleh perawi yang adil dari imamiyah tanpa memperhatikan ke-syudzuz-an hadis tersebut. Berbeda dengan madzhab Sunni dalam memahami ittishal sanad, Sunni menekankan bahwa kualitas hadis bisa disebut shahih apabila hadis tersebut bersambung dari tiap-tiap perawi sampai kepada Rasulullah saw.

IMG-20201016-WA0004

Prodi Ilmu Hadis IAIN Kudus yang berkolaborasi dengan Jurnal Riwayah konsisten mengadakan seminar internasional. Tercatat tahun lalu mereka juga mengadakan seminar yang mengangkat tema “Qur’an Hadis dan Media” dengan menghadirkan pakar-pakar di bidangnya. Tahun ini panitia mengundang pembicara dari dalam dan luar negeri, di antaranya Muhammad Masruri, Ph.D (dosen Universitas Tun Hussein Onn, Malaysia) dan Dr. Hj. Umma Farida, Lc., MA (Dosen IAIN Kudus). Selain itu juga hadir Rektor IAIN Kudus Dr. H. Mundakir, M.Ag sebagai keynote speaker yang sekaligus membuka acara.

IMG-20201016-WA0006

Meskipun dalam kondisi pandemi dan new normal seperti saat ini, semangat dan produktivitas dosen-dosen Fakultas Ushuluddin tidak terhambat. Dr. H. Johar Arifin, Lc., MA yang mewakili presenter mengungkapkan bahwa kegiatan ini sangat bermanfaat bagi pengembangan kompetensi dosen dan meningkatkan reputasi ilmiah.
“Alhamdulillah, kami bisa berpartisipasi dalam seminar internasional virtual ini setelah melewati review artikel yang sangat ketat oleh para reviewer”, ucapnya.
Di samping itu, ia juga berharap ke depannya Fakultas Ushuluddin UIN Suska Riau bisa menyelenggarakan kegiatan seminar seperti ini.

Penulis : Afriadi Putra

Editor : Jasnida