web analytics

PIMPINAN UIN SUSKA RIAU SHARING PERSIAPAN REVIEW KURIKULUM

uin-suska.ac.id Selasa (09/02/2021) Bagian Akademik bekerja sama dengan Dosen dan Guru besar mengadakan sharing dan membentuk Tim review kurikulum Universitas. Kegiatan sharing yang dilaksanakan di Gedung Auditorium Rektorat lantai  V ini dihadiri oleh Plt. Rektor secara virtual, Wakil Rektor I, II, III, Guru Besar, Dekan, Wakil Dekan, Ketua Jurusan, Kepala Bagian Akademik dan staf. Salah satu yang dibahas dalam pertemuan ini adalah tentang kurikulum yang merupakan komponen terpenting dalam sebuah Universitas, di mana kurikulum memberikan arah dan menjadi pedoman dalam pelaksanaan proses pendidikan khususnya di lembaga lembaga formal.

Dalam rangkan kegiatan Riview Kurikulum tingkat universitas Pimpinan UIN Suska Riau melalui Wakil Rektor I Prof. Dr. H. Suryan A. Jamrah, MA melakukan sharing review kurikulum. Kegiatan ini dibuka langsung oleh Plt, Rektor Prof, Dr, H Suyitno, M.Ag secara virtual yang dalam sambutannya  menyampaikan pesan bahwa dalam konteks persiapan review kurikulum jangan lupa bahwa pengajuan kurikulum tentu saja tidak cukup dengan adanya dari internal, tetapi juga melibatkan eksternal karena itu juga bagian penting dalam proses review dan dilihat respon dari publik, respon user terkait dengan adanya urusan unsur kurikulum yang di buat, mudah mudahan semua proses dalam konteks review kurikulum berjalan dengan lancar dan semua sehat wal’afiat sehingga program review ini  bisa berhasil dan selesai  tepat waktu, tegas Plt. Rektor.

WhatsApp Image 2021-02-10 at 15.07.58 WhatsApp Image 2021-02-10 at 15.06.51

Wakil Rektor II Dr, H. Kusnadi, M.Pd  dalam arahan menyampaikan ucapan terima kasih  kepada bapak ibu yang ikut  dan dianggap memiliki otoritas dalam bidangnya serta  mau bersama sama memikirkan kurikulum agar memenuhi standar. Lebih lanjut Kusnadi mengatakan ada beberapa  hal penting yang harus menjadi pegangan kita dalam mereview kurikulum. Diantaranya memaknai kurikulum dalam bahasa latin adalah jalan atau lintasan yang harus dilalui atau ditempuh untuk mencapai tujuan. Tujuan disini mengacu kepada tujuan lembaga atau institusional, Tujuan kita dicanangkan menjadi lembaga kelas dunia (World Class University) menjadi pilihan utama tingkat dunia dan menjadi pusat pengkajian budaya melayu,jadi cirikhas tingkat dunia itu dalam hal integrasi scince dan teknologi ditambah menjadi pusat pengkajian budaya melayu. Ditambahkan Kusnadi bahwa komitmen dengan  Plt. Rektor bahwa selling point UIN Suska Riau adalah Kajian kajian Asia Tenggara atau budaya melayu harus dihidupkan kembali agar UIN Suska Riau punya karakter dan ciri khas.

WhatsApp Image 2021-02-10 at 15.07.09 WhatsApp Image 2021-02-10 at 15.07.42

Sementara itu Kepala Biro AAK Eramli Jab juga  menjelaskan langkah langkah dan tehnik  penyusunan kurikulum dan juga akan mempasilitasi kegiatan ini, agar berjalan dengan baik dan selesai sebelum Rektor depinitif dilantik. Kepala Biro AAK juga menghimbau kepada kepala bagian Akademik agar dapat memonitor kegiatan ini, kebutuhan yang diperlukan mulai dari ATK, Konsumsi, dokumen yang digandakan agar dapat dipenuhi, dan beliau juga menambahkan agar hasil kegiatan ini dikemas atau direkap dengan baik mulai dari absen dan sebagainya agar kita tidak melupakan sejarah proses dari awal sebagai konseptor.

WhatsApp Image 2021-02-10 at 15.06.14 WhatsApp Image 2021-02-10 at 15.06.39

Kegiatan sharing persiapan review kurikulum ini ditutup dengan diskusi dan tanya jawab.

 

Penulis  : Muzaiyana

Fotografer  : Lasma Sari

Editor   :  M. Huzaini