web analytics

IMPLEMENTASI KERJASAMA : UIN SUSKA RIAU DENGAN IAIN BATU SANGKAR

uin-suska.ac.id Dalam rangka mengimplementasikan Tridharma Perguruan Tinggi Fakultas Tarbiyah dan Keguruan (FTK) UIN Suska Riau dalam kesempatan kali ini mengunjungi Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Batu sangkar Sumatera Barat untuk melaksanakan implementasi kerjasama yang lebih akrab dengan momerandum of agreement ( MoA ) Di selenggarakan di aula Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Batu Sangkar. Rabu (14/10/2021). Turut hadir juga Dekan, Wakil Dekan, Kepala Prodi, Sekretaris Prodi dan para staf di lingkunagn IAIN Batu Sangkar.
Dekan Fakultas Tarbiyah dan Keguruan IAIN Batu Sangkar Dr. Adripen, M. Pd dalam sambutannya mengucapkan apresiasi dan terimakasih atas inisiasi jalinan kerjasaama yang dilakukan oleh UIN Suska Riau kepada IAIN Batu Sangkar. “Kedepannya kami berharap status kampus yang awalnya IAIN bisa menjadi seperti UIN Suska Riau serta bisa juga merubah status kampus kami dari IAIN ke UIN, dengan adanya implementasi kerjasama ini bisa saling men-support prodi satu sama lainnya sehingga menjadi prodi yang global university ” tutur Adripen.
“Takkan pernah orang lain akan memikirkan nasib kita justru yang akan memikirkan nasib kita adalah kita masing-masing, maka dari itu pikirkanlah nasib kita kedepannya untuk masa depan bangsa yang lebih baik sebagai bangsa indonesia Tumbuh dan Indonesia maju” ujarnya diakhir sambutan.
Sementara itu, Dr. H. Qadar, M, Ag selaku Dekan Fakultas Tarbiyah dan Keguruan menyampaikan bahwa UIN Suska Riau akan terus meningkatkan kegiatan Tridharma Perguruan Tinggi melalui kerjasama antar institusi untuk mengimplementasikan dan mensukseskannya. “Tridarma perguruan Tinggi yang terdiri dari yaitu pembelajaran, penelitian dan pengabdian masyarakat hendaknya dilaksanakan aksi nyata untuk mewujudkan kolaborasi antar bidang ilmu, tidak hanya sebatas MoA di dalam kertas. Selain memberikan suasana baru pada kepada dosen-dosen kita tapi juga membantu meningkatkan nilai-nilai lembaga masing-masing untuk menuju kemajuan institusi sesuai dengan visi dan misinya” papar Qadar.
Usai penyerahan cenderamata, acara Kemudian dilanjutkan dengan foto bersama dan melaksanakan kegiatan implementasi kerjasama yang diaplikasikan langsung ke lapangan seperti, Focus Discussion Group (FGD), hadir sebagai Dosen tamu, menjadi pemateri kuliah umum dan diakhiri dengan sosialisasi Prodi S2 PGMI .

Penulis : Sri
Fotografer : Zaini
Editor : Kasubag Humas