uin-suska.ac.id Senin, 11 Juli 2022 bertepatan dengan 11 Dzulhijjah 1443 H, UIN Suska Riau melaksanakan pemotongan hewan kurban. Kegiatan yang dipusatkan di halaman Masjid Al-Jamiah UIN Suska Riau ini dihadiri oleh Rektor UIN Suska Riau, Wakil Rektor II dan III, Kepala Biro AUPK dan AAKK serta peserta dan panitia kurban.
Dr. Rodi Wahyudi, S.Sos., M.Soc selaku ketua panitia pelaksana saat diwawancara menjelaskan bahwa UIN Suska Riau menyembelih enam ekor hewan kurban yang terdiri dari lima ekor kerbau dan satu ekor sapi. Keenam ekor hewan kurban ini berasal dari dosen dan pegawai UIN Suska Riau, Forum Mahasiswa Penerima Bidik Misi (Formadiksi) dan Bank Syariah Indonesia (BSI) Kantor Cabang Pembantu (KCP) UIN Suska Riau.
Rektor UIN Suska Riau, Prof. Dr. Khairunnas Rajab, MA dalam sambutannya memberikan apresiasi atas antusias civitas akademika dan pegawai UIN Suska Riau dalam berkurban dan berharap agar tahun depan lebih banyak lagi yang ikut berkurban. “Fakultas dan unit-unit lain tahun depan harus mempersiapkan dengan dorongan kejiwaan untuk ikut bersama-sama menikmati hari raya Idul Adha sebagai momentum ibadah kepada Allah SWT, kurban bukan hanya sekedar mengingat sejarah tapi lebih kepada ketaatan kepada Allah SWT”. Ujar khairunas.
Nantinya, daging-daging kurban ini akan dibagi menjadi 320 bungkus dan akan didistribusikan kepada peserta kurban, security, cleaning service, mahasiswa ma’had, sejumlah pegawai serta masyarakat sekitar kampus.