uin-suska.ac.id Pada Hari Ahad (19/03/2023) Bertempat di Hotel Premier Pekanbaru Sekolah Tinggi ILmu Fiqih Syeikh Nawawi Tanara ( STIF SYENTRA) Banteng, melakukan Penanda tanganan Memorandum Of Understanding (MoU) dengan Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau Penandatanganan kerjasama ini dilakukan langsung oleh Prof. Dr. Hairunas, M.Ag selaku Rektor UIN Sultan Syarif Kasim Riau dan Hj. Siti Hanniatunnisa, LLB,. M.H,. C.R.G.P selaku Ketua Sekolah Tinggi ILmu Fiqih Syeikh Nawawi Tanara ( STIF SYENTRA) Banteng , dalam penandatanganan kerjasama tersebut juga dihadiri oleh Wakil Rektor III bidang Kemahasiswaan dan Kerjasama UIN Sultan Syarif Kasim Riau Prof. Edi Erwan, S.Pt, M.Sc. P.hD, Dekan Fakultas Ushuluddin Dr. H. Jamaluddin, M.Us, Dekan Fakultas Syari’ah dan Hukum Dr. Zulkifli, M.Ed dan Kepala Biro Administrasi Administrasi Umum, Perencanaan dan Keuangan UIN Sultan Syarif Kasim Riau Dra. Hj. Kafrima, M.Si, sedangkan dari Fihak Sekolah Tinggi ILmu Fiqih Syeikh Nawawi Tanara ( STIF SYENTRA) Banteng hadir selain ketua juga dihadiri Wakil Ketua (STIF SYENTRA) bidang kemahasiswaan dan Kerjasama.
Dalam Sambutannya Rektor UIN Suska Riau Prof. Dr. Khairunnas Rajab, M.Ag memberikan Apresiasi dan memberi ucapan selamat datang di kota bertuah kepada Ketua Sekolah Tinggi Ilmu Fiqih Syekh Nawawi Tanara (STIF SYENTRA) Banten dan terkhusus kepada Fakultas Ushuluddin dan Fakultas Syariah dan Hukum UIN Suska Riau yang memang dalam kapasitas tentang keilmuan Keagamaan berkaitan ilmu Al-qur`an, Tafsir, Fiqih dan Pendalaman ajaran Agama Islam tertumpu kepada kedua Fakultas ini secara spesifiknya, kedepan kita akan meningkatkan kerjasama ini dengan Perguruan Tinggi Lainnya juga baik Negeri maupun Swasta dalam rangka untuk memajukan UIN Suska Riau kedepan yang lebih baik dan terwujudnya UIN Suska Riau yang gemilang dan terbilang, kita ingin Kerjasama ini dikembangkan dalam rangka ikut mewujudkan amanah yang diemban sebuah perguruan tinggi yakni Tri Dharma Perguruan tinggi bidang Pendidikan dan Pengajaran, Penelitian, Pengabdian kepada Masyarakat maka untuk mewujudkan itu semua tentunya tidak bisa dikerjakan sendiri, maka dengan penandatangan ini diharapkan kita menambah kawan yang dapat saling membutuhkan, seiring dan sejalan untuk bersama-sama meningkatkan kwalitas perguruan tinggi masing-masing, sehingga kwalitas yang diharapkan terhadap lulusan dari perguruan tinggi kita dapat bersaing dan diperhitungkan ditengah-tengah masyarakat.
Sementara Hj. Siti Hanniatunnisa, LLB,. M.H,. C.R.G.P selaku Ketua Sekolah Tinggi Ilmu Fiqih Syekh Nawawi Tanara (STIF SYENTRA) Banten mengucapkan terimakasihnya kepada Rektor UIN Suska Riau beserta seluruh Jajarannya yang telah menerima delegasi sebagai salah satu mitra yang dapat mengembangkan kerjasama ini dengan baik, tentu kita semua berharap kerjasama ini tidak hanya penandatangan saja seperti yang kita saksikan hari ini, akan tetapi kedepan kita akan segera menindaklanjuti dalam bentuk program-program yang konkrit terkait erat dengan Tri Dharma perguruan tinggi sebagaimana yang di sampaikan oleh Rektor UIN Suska di atas.
Penulis : Sarmadi