Post Views: 85
uin-suska.ac.id Bertempat di Ruang Teater, Lantai I, Fakultas Dakwah dan Komunikasi, Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim (UIN Suska) Riau menerima kunjungan istimewa dari SMA Negeri 1 Sabak Auh, Rabu 20 November 2024. Kegiatan ini diselenggarakan dalam rangka Sosialisasi Penerimaan Mahasiswa Baru Tahun Akademik 2025/2026. Kegiatan ini bertujuan untuk memperkenalkan kampus, sistem penerimaan mahasiswa baru, serta memberikan motivasi pendidikan kepada siswa-siswi.
Acara dibuka secara resmi oleh Drs. Yasrizal, MA, selaku Kepala Biro Administrasi Akademik, Kemahasiswaan, dan Kerjasama UIN Suska Riau. Dalam sambutannya, beliau mengucapkan selamat datang kepada rombongan SMA Negeri 1 Sabak Auh dan menyampaikan harapan agar kunjungan ini dapat memberikan wawasan mengenai proses penerimaan mahasiswa baru serta memotivasi para siswa untuk melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi, khususnya di UIN Suska Riau.
Setelah pembukaan, kegiatan dilanjutkan dengan Presentasi Profil Universitas, Penjelasan tentang prosedur penerimaan mahasiswa baru melalui berbagai jalur dan sesi tanya jawab. Pada sesi ini para siswa dengan antusias mengajukan berbagai pertanyaan mengenai jurusan yang diminati, peluang karier, hingga kehidupan di kampus UIN Suska Riau.
Kunjungan ini diharapkan menjadi langkah awal bagi para siswa untuk merencanakan masa depan pendidikan mereka dengan lebih baik dan terarah.
Acara diakhiri dengan sesi foto bersama antara siswa, guru pendamping, dan pihak Universitas, dan penyerahan cenderamata dari UIN Suska Riau kepada perwakilan sekolah.